Home AGENDA Ini Jadwal Architecture Networking Event Makassar, Bandung dan Jogjakarta

Ini Jadwal Architecture Networking Event Makassar, Bandung dan Jogjakarta

by Redaksi
0 comment

Jakarta – Melanjutkan sukses di Jakarta, Bali, dan Surabaya, Indonesia Architecture Event akan sambangi Makassar, Bandung dan Jogja.

Berikut jadwalnya:

  • 30 September – 4 Oktober 2015 | Indobuildtech Makassar, Trans Studio Makassar
  • 21 – 25 Oktober 2015 | Indobuildtech Bandung, Bandung Convention Center
  • 11 – 15 November 2015 | Indobuildtech Jogjakarta, Jogja Expo Center

Indonesia Architecture Networking Event merupakan rangkaian acara arsitektur yang diselenggarakan dalam rangka turut mengenalkan karya arsitektur dan meningkatkan eksistensi dan apresiasi kepada biro arsitektur Indonesia secara nasional dan regional.

Rangkaian acara yang melibatkan partisipasi arsitek profesional dan firma-firma arsitektur, desainer interior, pengembang dan akademisi, anggota Ikatan Arsitek Indonesia, Anggota Himpunan Desainer Interior Indonesia, ini diharapakan menjadi media berbagi informasi tentang perkembangan arsitektur dan desainer interior, di tanah air.

Bentuk kegiatan Indonesia Architecture Networking Event berupa Pameran Karya Biro Arsitektur Indonesia, Talkshow Arsitektur, Workshop Arsitektur Fraktal, Bursa Kerja dan Donor Darah.

Materi Pameran Karya Biro Arsitektur Indonesia adalah portofolio berupa signature project, recent/upcoming project, dilengkapi dengan profil principal architect/team, profil dan alamat/kontak perusahaan/biro arsitek & interior. Pameran karya diikuti oleh sedikitnya 50 biro arsitektur dari berbagai kota, termasuk Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, Malang, Balikpapan, Makassar dan Pontianak.

Talkshow Green Building Design Updated, membahas tentang perkembangan peraturan dan perangkat perancangan bangunan ramah lingkungan dengan menghadirkan pemateri dari Direktorat Jenderal Cipta Karya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI, International Finance Corporation (IFC), Indonesia dan Green Building Council Indonesia.

Peserta talkshow adalah arsitek profesional, desainer interior, pengembang dan akademisi, anggota Ikatan Arsitek Indonesia, Anggota Himpunan Desainer Interior Indonesia.

Workshop Arsitektur Fraktal adalah media berbagi pengetahuan tentang piranti lunak j-Arsi untuk aplikasinya pada desain arsitektur. j-Arsi (www.j-arsi.com) adalah software untuk membuat bentukan arsitektural dengan pendekatan desain parametrik. Dengan menggunakan aturan-aturan dasar perhitungan matematis, pengguna dapat membuat dan mengeksplorasi bentuk dengan mudah.

Bursa Kerja Arsitektur, menyajikan informasi lowongan kerja untuk posisi arsitek &/desainer interior dari berbagai jasa / industri dengan target pengunjung: lulusan arsitektur, desainer interior, mahasiswa kampus arsitektur & desainer interior, pengembang, pengunjung dan peserta pameran.

Program Donor Darah dimaksudkan menjadi media kegiatan sosial bagi peserta pameran, arsitek, dan komunitas serta pengunjung dengan cara menyumbangkan darah yang kini juga menjadi salah satu gaya hidup baru bagi masyarakat perkotaan.

Rangkaian acara Indonesia Architecture Networking Event didukung sepenuhnya oleh Debindo ITE selaku penyelenggara Indobuildtech 2015, sebuah pameran teknologi dan bahan bangunan terkemuka di Indonesia.

Sponsorship Indonesia Architecture Networking Event

Terbuka kesempatan partisipasi perusahaan teknologi & bahan bangunan sebagai sponsor untuk mendukung pelaksanaan program di atas. Pada acara, ini disiapkan slot presentasi masing-masing 15 menit untuk pengenalan produk sponsor.

Detail acara dan manfaat lengkap serta Indonesia Architecture Networking Event dapat diunduh di sini. Hubungi kami, +628121086417 (Dian Putra – Indonesia Architecture Network) untuk informasi lebih lanjut.

 

You may also like

Indonesia Construction & Architecture Network

A media, based on nationwide networking of architecture industry stakeholder.  We manage online media, project exhibition of architecture firm, architecture networking event including workshop / seminar / talk-show, and market data, as well as provides marketing communication services.

Contact Us

PT MEDIA JEJARING ARSITEKTUR & KONSTRUKSI
Conclave Simatupang Kawasan Komersial Cilandak No. 410
Jl. Raya Cilandak KKO Jakarta 12560

WhatsApp: +62 812 108 6417
Phone: 021 2780 6182
Email: indonesia@arsitektur.asia
Website: www.arsitektur.asia
Facebook: jejaringarsitektur

ICAN, Indonesia Construction & Architecture Network – All Right Reserved by Arsitektur Asia